Dump Truck merupakan jenis kendaraan berat yang bisa digunakan untuk memindahkan material atau barang tambang dari satu tempat ketempat lainnya.
Kendaraan alat berat ini memiliki mesin yang didesain semakin besar karena menyesuaikan dengan permintaan.
Bagi perusahaan tambang, Dump Truck dikategorikan barang modal yang mahal. Harga untuk satu unit Dump Truck diperkirakan sebesar $5 Juta atau sekitar Rp71 miliar.
Walaupun harganya selangit, namun Dump Truck sangat berguna untuk kegiatan tambang. Dump Truck yang paling besar mampu memindahkan ratusan ton dalam sekali jalan.
Dump Truck memiliki perbedaan yang mendasar dengan Truck biasa. Dump Truck tidak memerlukan alat bantu pada saat membuah material. Sedangkan Truck harus menggunakan alat bantu dan lainnya.
Terdapat dua jenis Dump Truck yang menarik untuk diketahui.
- On Highway Dump Truck
Kendaraan alat berat yang memiliki ciri dan desain yang masih tergolong kecil. Serta memiliki daya muatan sebesar 20 meter kubik saja.
- Off Highway Dump Truck
Kendaraan alat berat yang memiliki ciri dan desain berbeda, dari segi bentuk jauh lebih besar dan tegas. Memiliki daya muatan yang juga lebih besar sebanyak 25 meter kubik.
Bagi Off Highway Dump Truck, kendaraan berat ini memiliki karakteristik tersendiri seperti:
Baca Juga :Â Ini Alasan Kenapa Ekskavator Tak Pakai Ban!
- Power Train yang ditujukan khusus untuk meningkatkan daya torsi untuk muatan yang lebih besar.
- Distribusi Tenaga, sebesar 67% beban muatan penuh terletak di roda belakang, sehingga sisanya berada di roda depan.
Grade Ability membuat Off Highway Dump Truck mampu melewati jalan hingga grade 18% dan memiliki rasio beban yang tinggi.