Fakta Tambang Martabe yang Punya Jutaan Potensi Emas

Fakta Tambang Martabe yang Punya Jutaan Potensi Emas
Fakta Tambang Martabe yang Punya Jutaan Potensi Emas

Sejak tahun 2008, tambang emas martabe ditemukan memiliki  jutaan potensi mineral emas. Terletak di Desa Aek Pining, Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara, tambang emas Martabe juga salah satu tambang emas terbesar di Indonesia dan dunia.

Indonesia merupakan salah satu negara yang kaya akan sumber daya alam. Emas menjadi salah satu mineral yang diburu di Indonesia.

Terdapat beberapa area tambang yang dijadikan tempat untuk mendapatkan emas dalam jumlah yang fantastis.

Pegunungan Grasberg yang terletak di Papua merupakan salah satu diantaranya, dan ada juga tambang emas Martabe.

PT. Agincourt Resources adalah perusahaan yang memegang izin usaha untuk melakukan eksplorasi serta pengolahan di Martabe.

Baca Artikel  Simak 5 Daerah Penghasil Timah Terbesar RI

Rencana produksi akan dilakukan sampai dengan tahun 2033. Rentang periode tersebut sesuai dengan pengerjaan kontrak karya dengan pemerintah Indonesia.

Tambang emas Martabe memiliki luas area tambang hingga 1.303 KM persegi. Area tambang ini telah dilengkapi oleh beberapa fasilitas yang ditujukan untuk dukung operasi penambangan. Fasilitas tersebut sebagian besar berada dekat dengan jalan raya trans Sumatera.

Saat ini, ada dua area operasi yang berupa pit terbuka dan pit ketiga sedang dalam proses pengembangan. Pada area tambang emas Martabe terdapat pabrik pengolahan bijih emas yang dilakukan secara carbon in leach dengan metode konvensional.

Kandungan emas yang ada di tambang ini tergolong sebagai deposit emas yang cukup tinggi. Tidak hanya emas, ditemukan pula adanya perak dan tembaga dan ada enam deposit mineral emas yang telah terdefinisikan.

Baca Artikel  Berkat Tambang, Ekonomi Papua 2021 Naik 15,11%

Baca Juga : Potensi Emas Hingga Rp300 Triliun

Tambang emas Martabe telah memproduksi 8,8 juta ons emas dan 72 juta ons perak pada tahun 2017. Selain itu, cadangan bijih emas di area tambang ini terus meningkat, yaitu dari 3,2 juta ons menjadi 4,7 juta ons di tahun yang sama.

Pelaksanaan industri tambang emas di Martabe ini dilakukan dengan proses pengolahan batuan dengan kandungan emas yang dikelola dengan proses penggerusan dan penimbunan bijih emas agar pada akhirnya dapat diperoleh kandungan emas murni.