Berita TambangIndika Energy Caplok Saham Kideco dengan Harga Rp 2,5 Triliun

Indika Energy Caplok Saham Kideco dengan Harga Rp 2,5 Triliun

Sekretaris PT Indika Energy Tbk (INDY) Adi Pramono mengatakan, INDY telah melakukan transaksi pembayaran kepada ST International Co Ltd (Samtan Co Ltd) sebesar US$ 160 juta atau Rp 2,5 triliun.

Transaksi yang berlangsung pada 23 November 2022 ini merupakan langkah INDY dan PT Indika Inti Corpindo (anak usaha INDY) mengakuisisi 45 persen saham Kideco Jaya Agung dari Samtan.

Dengan demikian, saat ini INDY telah menyelesaikan transaksi Perjanjian Jual Beli (PJB) atas pembelian 100.139 saham milik Samtan di PT Kideco Jaya Agung.

Adi menjelaskan, pembelian saham ini merupakan upaya INDY dalam mengurangi beban biaya yang diprediksi akan muncul pada tahun depan. Melalui kesepakatan akuisisi tersebut, maka kepemilikan INDY pada Kideco bertambah menjadi 91 persen.

Masing-masing transaksi dilakukan secara terpisah, yakni Indika Energy (INDY) membeli 40 persen  saham Kideco dari Samtan, dan Indika Inti Corpindo beli 5 persen saham Kideco dari PT Muji Inti Utama.

Dengan total tambahan 45 persen saham, INDY yang sebelumnya sudah memiliki 46 persen saham Kideco akan menjadi pemegang mayoritas saham pada perusahaan pertambangan batubara di Kalimantan Timur itu. Sedangkan Samtan masih mempertahankan kepemilikan saham sebesar 9 persen.

Baca Artikel  Waspadai Dampak Pertambangan Mineral Ilegal!

Sebagai informasi, Direktur Utama dan CEO Grup Indika Energy Arsjad Rasjid menegaskan, langkah pembelian saham Kideco ini bisa memberikan nilai tambah strategis terhadap INDY. 

Hal tersebut lantaran Kideco sebagai perusahaan batubara yang memiliki spesifikasi produk batubara dengan tingkat kandungan sulfur dan ash yang sangat rendah ini, diproyeksikan memiliki prospek cerah di tahun depan dalam hal penjualan batubara.

Mungkin kalian suka baca :

Artikel Terbaru

Artikel Populer