PT Kideco Jaya Agung merupakan salah satu perusahaan pertambangan batubara terbesar di Indonesia yang beroperasi di Paser, Kalimantan Timur.
Saat ini PT Kideco sedang membuka kesempatan karir untuk posisi Mine Plan Analyst. Bagi Kawan Tambang memiliki minat dalam industri pertambangan dan memenuhi kualifikasi keahlian sesuai persyaratan, kesempatan ini tentu jangan kamu sia-sia kan ya.
Posisi Mine Plan Analyst sendiri nantinya bakal ditempatkan di site perusahaan. Adapun site perusahaan tambang PT Kideco Jaya Agung berada di Paser, Kalimantan Timur.
Berikut rincian syarat lengkap lowongan kerja posisi Mine Plan Analyst:
Kualifikasi:
- Sarjana S1 Teknik Pertambangan
- Minimal 1 tahun pengalaman di perusahaan tambang (Project Control / Engineer are preferred)
- Memiliki pengetahuan mengenai perencanaan tambang, industri tambang dan operasional alat berat
- Kemampuan analisa, presentasi dan komunikasi yang baik
Miliki sertifikasi POP - Kemampuan dalam komputer (Ms. Office, AutoCAD, Minescape, ArcGIS,SAP)
Bersedia ditempatkan di site Paser Kalimantan Timur
Deskripsi Pekerjaan:
- Bertanggung jawab melakukan monitoring, kontrol dan koordinasi dalam Mine Plan Improvement
- Identifikasi masalah pertambangan
- Mengumpulkan dan mengevaluasi data/informasi terkait rencana dan rencana awal dari kontraktor
- Mengelola dan mengembangkan One Kideco Site (Mine Planning Module)
- Membuat evaluasi laporan mingguan/bulanan untuk mencapai improvement mine plan
Informasi Tambahan:
- Tingkat Pekerjaan Pegawai (non-manajemen & non-supervisor)
- Kualifikasi Sarjana (S1)
- Pengalaman Kerja 1 tahun
- Jenis Pekerjaan Penuh Waktu
- Spesialisasi Pekerjaan Sains, Geologi/Geofisika
Apabila kamu memenuhi persyaratan di atas, silakan mengirimkan lamaran lengkap beserta CV dan dokumen pendukung lainnya, dapat dilihat di sini ya!
INGAT!
Batas akhir penerimaan lamaran kerja untuk posisi Mine Plan Analyst di PT Kideco Jaya Agung adalah tanggal 23 Agustus 2023.
Nah bagi Kawan Tambang yang tertarik mengenai info lowongan kerja (loker) di industri pertambangan seperti ini, bisa langsung mengunjungi akun media sosial Ilmu Tambang di Instagram, Facebook dan Twitter.
Di sana terdapat update setiap harinya tentang loker untuk berbagai posisi. Jangan lupa juga di follow ya! Semangat…